Kreasi Sederhana Kue Mentega Dijamin Lezat
Setelah sukses membuat kue coklat saatnya kita lanjutkan dengan kreasi kue mentega lezat ini.
Persiapan Bahan
1. Sediakan 1,5 cangkir tepung serbaguna.
2. Masukkan 1 sdt tepung pengembang.
3. Masukkan 1/2 sdt garam.
4. Tambah 2 batang mentega rasa netral dan simpan di suhu ruang.
5. Tambah 1 cangkir gula pasir.
6. Masukkan 4 butir telur ayam.
7. Tambah 1 sdt ekstrak vanila.
8. Tambah 4 sdm yogurt.
Langkah-langkah Pembuatan
1. Panaskan oven pada suhu 375 derajat F.
2. Oleskan mentega secukupnya pada loyang. Campurkan pengembang dan tepung, jangan lupa berikan garam lalu aduk.
3. Agar lebih lancar dan bisa mendapatkan hasil bagus manfaatkan mixer listrik untuk mengocok mentega dan gula.
Lakukan pengocokan tersebut kurang lebih dua menit. Biasanya dalam jangka waktu tersebut warna berubah menjadi kuning pucat ( sebagai indikator sudah tercampur rata).
4. Tambahkan telur satu per satu. Pada setiap jeda penambahan jangan berhenti mengocok. Tambah lalu kocok..begitu seterusnya sampai telur terakhir.
5. Tambah ekstrak vanila, tepung dan susu murni atau yogurt tawar lalu aduk rata.
6. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi mentega. Kocok perlahan agar adonan kue merata. Panggang sampai berwarna cokelat keemasan dan matang, sekitar 40 - 50 menit. Untuk mencegah bagian atas kue menjadi terlalu kecoklatan, tutupi bagian atas loyang dengan selembar aluminium foil. Gunakan tester kue untuk menguji kematangan.
7. Keluarkan dari oven dan biarkan dingin di rak kawat selama 5 menit. Potong sesuai selera dan santap saat masih hangat.
Cukup sederhana namun lezat. Semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Kreasi Sederhana Kue Mentega Dijamin Lezat"